Suara.com - Resep Cah Sayur Telur Puyuh, Segar dan Berasa Kuahnya
Bingung masak apa hari ini? Moms bisa kreasikan telur puyuh dengan aneka sayuran untuk melengkapi gizi dan nutrisi makan sehat. Ada resep Cah Sayur Telur Puyuh yang bisa dicoba di rumah dengan bahan dasar dan cara memasak yang mudah dan cepat.
Berikut Suara.com rangkum resepnya dari @susi.agung di bawah ini.
Bahan:
20 butir telur puyuh rebus, kupas
50 gram jamur, iris tipis
1 buah wortel, iris serong
1 buah brokoli, potong perkuntum (rendam 10 menit dalam air garam)
6 buah putren, iris serong
1 batang daun bawang, iris serong
1/2 buah bombay, potong kasar
3 siung bawang putih, keprak lalu cincang halus
1 cm jahe, memarkan
1 sendok teh kecap ikan
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok makan kecap asin
1/2 sendok teh kaldu jamur
Secukupnya garam, gula dan lada bubuk
1 sendok teh munjung maizena, larutkan dengan 3 sendok makan air matang
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dan bombay sampai wangi, masukkan wortel dan putren, aduk sebentar
2. Bumbui garam, gula, lada, saus tiram, kecap ikan dan kecap asin, aduk rata,
3. Masukkan brokoli, jamur dan telur puyuh, tambahkan sedikit air , aduk sampai sayuran matang, masukkan daun bawang, tuangi larutan maizena, aduk sampai mendidih dan mengental, angkat, sajikan segera.
Sajikan Cah Sayur Telur Puyuh saat hangat, rasakan segarnya kuah dan sayurnya. Selamat mencoba.
"sayur" - Google Berita
November 20, 2019 at 07:00AM
https://ift.tt/37lmTWI
Resep Cah Sayur Telur Puyuh, Segar dan Berasa Kuahnya - Suara.com
"sayur" - Google Berita
https://ift.tt/2MUT4Fn
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Resep Cah Sayur Telur Puyuh, Segar dan Berasa Kuahnya - Suara.com"
Post a Comment